Bahaya Sinar Matahari di Siang Hari

Renaldi Ardiansyah 18.57
  



  Jika sebelumnya saya pernah momposting artikel tentang  manfaat  sinar matahari pagi, Kali ini saya ingin memberi informasi tentang bahaya sinar matahari pada siang hari. 
  Pada dasarnya sinar matahari pagi dan siang sangat berbeda dan memberikan dampak masing masing terhadap tubuh manusia. Jika sinar matahari pagi memberikan banyak manfaat, sebaliknya. Malahan sinar matahari pada siang hari memberikan banyak dampak negatif bagi tubuh, apa saja dampak negatif dari sinar matahari siang? berikut ulasannya :

1. Kulit menjadi gelap
  Perubahan kulit yang menjadi cokelat dan gelap adalah pertanda kerusakan kulit. Kulit Anda memproduksi pigmen gelap yang menggelapkan kulit Anda hanya untuk melindungi diri dari sinar Ultra Violet. Sengaja mencoklatkan kulit di bawah sinar matahari juga tidak sehat.

2. Dampak terhadap mata
  Mata manusia adalah indra yang sangat sensitif terhadap cahaya. Terlalu lama menatap matahari dengan mata telanjang bisa menyebabkan penyakit katarak. Katarak ini bisa berakhir dengan kebutaan. Simon Kelly, Dokter ahli mata dari Royal College bahkan memperingkatkan bahwa menatap terlalu lama cahaya ultraviolet tanpa menggunakan pelindung mata dapat membakar mata layaknya kulit yang terbakar. Dia juga menambahkan bahwa menatap langsung matahari dapat melukai retina. Area dibelakang mata yang bertanggung jawab terhadap penglihatan ini akan rusak secara permanen. Selain katarak, ancaman radiasi sinar matahari yang lain terhadap mata adalah kanker kulit yang menyerang kelopak dan daerah sekitar mata. paparan yang terlalu lama akan mengingkatkan resiko ini. Gunakan kacamata hitam sebagai pelindung

3. Rambut akan rusak
  Berdiam diri dibawah sinar matahari siang tanpa pelindung kepala menyebabkan rambut rusak. Selain kusam dan kasar, ultraviolet pada sinar matahari siang juga dapat menyebabkan pigmen rambut berubah warna menjadi merah. Pernah dengar istilah “Alay” atau Anak Layangan? Istilah yang diberikan untuk anak abege yang mengecat merah
rambut mereka.
  Nah, Anak-anak yang sering bermain layang layang sering tidak memakai pelindung kepala sehingga sebagian besar rambut mereka merah. Mungkin berawal dari sini istilah tersebut
muncul.

4. Penuaan dini dan keriput
  Penuan dini adalah salah satu efek bahaya dari sinar matahari. Tamparan terik sinar matahari dalam waktu yang berkepanjangan akan menyebabkan perubahan yang nyata pada kulit. Kulit akan menjadi bergelambir, keriput dan kasar. Dan ketahuilah, hampir 80% penuaan kulit disebabkan oleh sinar matahari. Sinar UVA memecah struktur kolagen yang menyebabkan keriput dan hilangnya kemampuan untuk memperbaiki kulit secara alami.

Itulah beberapa dampak negatif akibat terlalu sering terkena sinar matahari di siang hari secara langsung. semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan bagi para pembaca.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

10 komentar

Write komentar
admin
AUTHOR
23 Januari 2016 pukul 19.46 delete

untung ga suka panas-panasan kalo diluar rumah :)

Reply
avatar
23 Januari 2016 pukul 19.54 delete

iya kak. kalo terpaksa harus keluar usahaain pake jaket/topi

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
23 Januari 2016 pukul 20.17 delete

padahal bnyk orng yg panas.2 disiang hr bwt cr nafkah...
mngkn kl yg sdh terbiasa jd kebal hhe

by dedi

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
23 Januari 2016 pukul 20.19 delete

Nice info, makasih untuk artikelnya, saya sekarang lebih berhati2 :D

Reply
avatar
23 Januari 2016 pukul 20.27 delete

betul sekali gan. kalo yg sudah terbiasa mungkin sudah kebal

Reply
avatar
23 Januari 2016 pukul 20.27 delete

sama samaa gan . thx udh mampir

Reply
avatar
Adelio Cetta
AUTHOR
24 Januari 2016 pukul 07.51 delete

Makasih banyak sobat..
dapat ilmu bermanfaat

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
24 Januari 2016 pukul 09.06 delete

Susah jug tpi ngehindar sinar matahari.

Reply
avatar

Syarat Berkomentar :

1. Menggunakan Bahasa yang Sopan
2. Tidak Mengandung Unsur SARA, PORNOGRAFI, dll
3. Dilarang Spam EmoticonEmoticon